Yuk Gabung Shopee Affiliate Program dan Hasilkan Cuan dari Aplikasi Belanja Shopee

06:55

 Cara Bergabung Shopee Affiliate Program


(Sumber foto: Pixabay)

Aplikasi Shopee hanya untuk jual-beli? Nggak lho! Shopee juga menyediakan game untuk menghilangkan penat dan juga wadah bagi akun non seller bisa mendapatkan uang. Caranya juga mudah, hanya dengan membagikan link ke sosial media. Jadi, sambil rebahan di rumah pun bisa. Cocok buat kaum rebahan--macem saya--dan ibu rumah tangga yang ingin mendapatkan tambahan penghasilan.


Saya kira udah bikin tulisan tentang Shoppe Affiliate Program, ternyata hanya bikin video tutorialnya aja di tahun 2022. Ini video Tutorial Daftar Shopee Affiliate Program. Di video tutorial ini tuh awal-awal cara daftar boleh dibilang masih agak ribet. Waktu saya lolos pakai akun Facebook karena hanya Facebook yang memenuhi syarat untuk bisa daftar dan alhamdulillah lolos.


Setahu saya, sekarang cara daftar semakin dipermudah sama Shopee. shi-gUi yang mau gabung Shopee Affiliate Progam (SAP) bisa klik LINK INI ya atau pakai pilihan di aplikasi Shopee dan masukan kode A72XMAV biar lebih cepat diterima. Kapan waktu saya daftarin temen pakek link tersebut langsung diterima.

Setelah terdaftar atau diterima SAP, apa yang dilakukan agar bisa mendapatkan cuan? Tinggal bagikan saja link produk yang dijual di Shopee dari toko berlogo Mall, star, dan star+. Utamakan toko dengan tiga tiga logo tersebut. Toko tanpa logo boleh juga. Ini pun sekarang dipermudah sama Shopee. Kalau dulu mau bagi link harus diubah dulu link-nya, sekarang nggak, tinggal bagikan ke semua sosmed yang kita punya.


Cuan yang diperoleh dari mana? Dari link yang kita bagi itu. Kalau ada yang masukin ke keranjang dan ada yang beli produk yang kita bagikan, otomatis kita dapat komisi. Oya, sebelum daftar baiknya aktifkan ShopeePay dahulu, karena nanti komisi yang cair akan masuk ke ShopeePay. Beneran berupa uang, bukan koin.


Keuntungan lain yang bisa didapat dari bergabung SAP selain cuan apa? Bisa mendapatkan tawaran kerja sama dari seller atau brand. Kerja samanya bisa berupa diminta mengunggah video ke Shopee jika fitur Keranjang Oren sudah aktif atau ulasan tentang produk yang ditawarkan, tentu saja kita akan mendapat produk untuk diulas. Untuk sampel produk, kita juga bisa mengajukan permintaan pada seller melalui menu SAP. Klik menu Sampel Gratis dan ajukan permintaan. Jika seller setuju, kita bisa dapat produk gratis untuk kemudian diulas.


Komisi berlipat. Shopee sering mengadakan program khusus affiliator salah satunya komisi berlipat. Biasanya hingga tiga kali lipat.


Jika fitur Keranjang Oren sudah aktif, cuan makin mudah didapatkan. Ini fitur baru dan kalau tidak salah ingat, pada akun saya mulai aktif tahun kemarin. Sebelumnya saya nggak paham fitur Keranjang Oren itu apa, setelah mempelajari dan coba unggah video di Shopee, jadi lebih fokus unggah ulasan produk di Shopee langsung daripada di Youtube atau sosial media. Di sosial media tinggal bagikan link video saja.


Kenapa begitu? Tentu saja lebih ringkas. Satu video maksimal bisa mencantumkan 6 produk dari 6 toko yang berbeda. Lebih menguntungkan orang yang mau beli juga, karena kalau beli dari Shopee Video nggak hanya dapat gratis ongkir tapi bisa juga dapat cashback atau diskon--mengikuti program yang sedang disediakan Shopee pada waktu itu apa. Bagi affiliator tentu saja semakin mudah untuk mendapatkan cuan dari Shopee Video.


Sejak bergabung SAP, alhamdulillah dapat cuan yang bisa buat bayar tagihan BPJS, beli pulsa, dan tambahan buat belanja kebutuhan. Walau masih receh, tapi menyenangkan. Yakin ndak tertarik buat gabung nih?

You Might Also Like

0 komentar

Total Pageviews