Daun Sendok, Tanaman Liar Yang Bisa Dimanfaatkan Sebagai Obat

05:51

 Manfaat Daun Sendok



Bulan Mei lalu nemenin Rara dan teman-temannya bikin foto konsep untuk ngisi buku kenang-kenangan sekolah dan kami memilih lokasi di Ledok Ombo Poncokusumo. Mengambil tema piknik di hutan pinus, alhamdulillah proyek sukses dikerjakan.

Hal yang menyenangkan saat menemani proses pemotretan di tengah hutan pinus adalah bertemu dengan salah satu tanaman liar yang di tempat kami mulai langka yaitu daun sendok. Di area hutan pinus Ledok Ombo Poncokusumo, tanaman ini banyak dan tumbuh dengan subur.

Dulu di kebun markas lama Sarang Clover banyak tumbuh tanaman yang di daerah kami dikenal dengan nama tepung otot. Sejak kecil sudah diberi tahu kalau tanaman ini termasuk dalam TOGA (Tanaman Obat Keluarga). Karenanya, setiap kali membersihkan kebun, tanaman liar yang dimasukkan dalam golongan gulma jika tumbuh di area perkebunan ini selalu dibiarkan, tidak dicabut.


Di Indonesia, secara umum tanaman ini dikenal dengan nama daun sendok (Plantago major). Di tempat saya disebut tepung otot. Nama tanaman ini dalam bahasa Jawa adalah sembung otot, suri panduk, meloh kiloh, sangka buwah, otot-ototan, dan sangkuwah. Dalam Bahasa Sunda disebut ceuli uncal atau ki urat ceuli. Di Sumatra dikenal dengan nama daun urat, ekor angin, dan kuping menjangan. Torongoat adalah sebutannya di Sulawesi.

Tanaman ini masuk dalam famili Plantaginaceae yaitu suku daun sendok-daun sendokan dan masuk dalam genus Plantago. Yang paling banyak ditemukan di Jawa adalah spesies Plantago major. Biasanya tumbuh di area tanah lapang berumput yang memiliki kondisi tanah agak lembap. Asalnya dari benua Asia dan Eropa.

Lalu, sebagai TOGA, bagian manakah dari tumbuhan ini yang bisa dimanfaatkan sebagai obat?


Seperti namanya, daun sendok, bagian yang bisa dimanfaatkan adalah daunnya. Daun sendok memiliki kandungan vitamin C, tanin, asam sitrat, polifenol, dan flavonoid. Ada sumber yang menyebutkan, selain daun, akar dan biji tanaman ini juga bisa dimanfaatkan sebagai obat.

Daun sendok bisa dimanfaatkan sebagai obat luka, obat untuk menyembuhkan radang, obat batuk dan meluruhkan dahak, obat untuk mimisan, melancarkan buang air kecil, menjaga kesehatan saluran cerna. Kandungan tanin pada daun sendok bisa membantu mengobati diare.

Di era modern ini, banyak dijual ekstrak daun sendok. Ada dalam bentuk bubuk, kapsul, dan teh seduh. Mengonsumsi daunnya pun bisa. Setelah dicuci bersih, daun bisa dimakan langsung sebagai lalap atau dimasak terlebih dahulu. Biasanya daun sendok diolah dengan cara ditumis. Wah, jadi pengen mencoba masak tumis daun sendok. Semoga bermanfaat.

You Might Also Like

0 komentar

Total Pageviews