Manfaat Daun Mangga Muda

15:45

 Manfaat Daun Mangga Muda



Daun mangga muda bisa dimakan lho!

Bagi teman-teman yang tinggal di Jawa Barat, makan daun mangga muda mungkin bukan hal yang asing. Karena saya dapat resep lalap daun mangga muda ini dari Tante saya yang asli Sunda.

Waktu itu Tante sedang berkunjung ke Malang dan mampir ke rumah. Kebetulan mangga di depan sedang berdaun lebat. Lalu Tante bilang, "Daun mangga muda enak dimakan lho! Kamu kan suka lalap daun mentah sekarang, coba deh makan daun mangga muda. Tante biasa makan itu juga. Enak."

Ketika mendengarnya, saya sempet mikir, masak daun mangga dimakan? Tapi, penasaran juga. Daun mangga ketika dipetik pun menguarkan aroma mangga yang khas, jadi saya membayangkan rasanya mungkin nggak terlalu buruk. Mirip mangga muda lah.

Rasa penasaran mengalahkan segalanya. Akhirnya, saya mencoba makan daun mangga. Ternyata... memang nggak jauh dari apa yang saya bayangkan. Ada aroma mangga yang enak ketika dikunyah, rasa pahit ada tapi nggak terlalu. Kalau daunnya yang muda banget, nggak ada rasa pahitnya sama sekali.



Selain dimakan langsung sebagai lalap, daun mangga muda bisa dikonsumsi dengan dijadikan teh herbal. Caranya adalah dengan merebus daun mangga dan meminum airnya.

Walau tak setenar buahnya, daun mangga muda mempunyai segudang manfaat untuk kesehatan dan kecantikan lho! Yuk, simak apa saja manfaat daun mangga untuk kesehatan dan kecantikan.


1. Menurunkan tekanan darah

Mengkonsumsi daun mangga secara rutin memberi manfaat menurunkan tekanan darah bagi penderita darah tinggi, karena daun mangga bersifat hipotensi.


2. Bagus untuk kesehatan mata dan imunitas tubuh

Daun mangga mengandung terpenoid dan polifenol. Terpenoid diyakini bagus untuk meningkatkan imunitas tubuh dan menjaga kesehatan mata. Sedangkan polifenol memiliki manfaat untuk menangani obesitas, diabetes, penyakit jantung, bahkan kanker.


3. Menjaga kesehatan otak dan mencegah demensia

Kandungan antioksidan pada daun mangga seperti mangiferin, polifenol, dan flavonoid bermanfaat menjaga kesehatan fungsi otak. Dapat meningkatkan konsentraasi dan daya ingat sehingga mencegah penyakit pikun atau demensia.


4. Terapi untuk diabetes

Daun mangga dapat mengontrol dan menurunkan kadar gula dalam darah. Karenanya bisa dikonsumsi penderita diabetes. Rebus daun mangga dan diamkan selama semalam penuh. Saring dan minum airnya keesokan harinya.


5. Untuk mengatasi kegelisahan

Selain untuk fisik, daun mangga juga memiliki manfaat untuk kesehatan psikis salah satunya untuk mengatasi rasa gelisah atau cemas. Jika Anda gemar berendam air hangat usai beraktivitas, campurkan beberapa helai daun mangga dalam bak. Aromanya mampu menyegarkan dan menenangkan pikiran. Manfaat lainnya adalah dapat mengurangi ketegangan tubuh usai beraktivitas seharian.


6. Menjaga kesehatan rambut

Daun mangga mengandung antioksidan yang berfungsi menjaga rambut dari kerusakan. Walau belum ada riset yang membuktikan manfaat secara khusus pada manusia, tidak ada salahnya menggunakan daun mangga sebagai masker rambut secara rutin.


7. Menjaga kesehatan kulit

Zat antioksidan pada daun mangga dipercaya mampu meningkatkan produksi kolagen dan mencegah keriput. Kandungan mangiferin pada daun mangga dapat membantu proses penyembuhan psoriasis.



Walau penelitian masih terus dilakukan, tapi masyarakat Sunda yang sudah lebih dulu sering mengkonsumsi daun mangga pasti sudah membuktikan banyaknya manfaat daun mangga muda. Salah satu bukti nyata adalah orang Sunda memiliki kulit yang bagus dan sehat. Masih ragu untuk mencoba mengkonsumsi daun mangga?

You Might Also Like

1 komentar

Total Pageviews