Jago Frozen Food - Surga Frozen Food Di Tumpang

15:51

 Jago Frozen Food - Surga Frozen Food Di Tumpang




Tempat seperti swalayan di Korea yang dijadikan salah satu lokasi syuting reality show The Sixth Sense 2020 episode pertama ternyata ada di Tumpang! Keren! Belanja bisa langsung dimasak di tempat. Believe it or not, tempat kayak gitu ada di Indonesia. Ada di Tumpang! Amazing banget kan! Kekeke. Yuk baca bahasan lengkapnya.

Teman-teman pecinta Kpop atau K-drama, mungkin ada yang nonton The Sixth Sense 2020. Reality show yang mulai tayang pada tanggal 03 September 2020 dan dipandu Yoo Jae Suk Ajushi. Pada episode perdana, para anggota The Sixth Sense diminta menganalisis restoran palsu dari tiga restoran kekinian di Korea. Salah satu konsepnya adalah restoran di dalam swalayan. Jadi ada satu swalayan yang menyediakan jasa masak di tempat. Di dalam swalayan terdapat satu ruangan untuk masak dan makan. Jadi jika belanja di swalayan tersebut bisa langsung masak dan makan di tempat.

Beberapa waktu yang lalu Linda menghubungi saya, menceritakan tentang satu tempat yang baru saja ia kunjungi. Katanya, tempatnya keren! Setelah belanja bisa masak dan makan di tempat. Linda pun menyebutnya seperti konsep salah satu restoran di The Sixth Sense pada episode perdana. Karena sama-sama nonton, saya langsung nyambung, oh ini kayak yang resto di dalam swalayan itu. Lalu, Linda mengirimkan foto-foto lokasi yang bikin saya makin penasaran. Pengen buru-buru mengunjungi tempat unik tersebut. Mumpung belum viral banget juga. Hehehe. Susah kalau mengunjungi tempat yang udah viral banget.


Akhirnya pada tanggal 23 Oktober 2020, kami janjian untuk bertemu dan langsung menuju lokasi. Entah kenapa tiap kali janjian ama Linda selalu ada aja kendala. Selalu menguji kesabaran kami. Alhamdulillah nyampek rumah Linda sebelum hujan dan kemudian langsung menuju lokasi. Nama tempatnya apa sih?

Tempat keren itu bernama Jago Frozen Food. Lokasinya berada di Jago, Tumpang. Alamat lengkapnya di Jalan Kertanegara, Jago, Tumpang. Kalau dari jalan utama Tumpang, masuk ke gang sebelah pengadaian, terus ke timur. Lokasi tepat di pinggir jalan utama. Nggak perlu takut nyasar, karena ada banner ayam jago gede yang bakal menyambut kita. Langsung aja masuk dari pintu utama, lurus, dan sampai dah!



Ketika masuk saya langsung dibuat terkesima. Tempatnya luas banget dan bersih. Wuih, beneran konsepnya kayak di The Sixth Sense nih, batin saya. Setelah masuk langsung disambut pemandangan dapur yang bersih dan rapi. Di depan dapur berjajar meja dan kursi untuk makan. Selain itu ada area bermain untuk anak-anak. Sisi sebelah barat adalah lokasi untuk belanja.





Area belanja lumayan luas. Ada sekitar, kalau tidak salah hitung, tujuh atau delapan lemari pendingin yang menyimpan berbagai macam jenis frozen food mulai dari daging segar seperti US beef dan filet daging ikan. Sosis, tempura, paket tomyum, bakpao, hingga bahan dasar pizza ada. Tinggal pilih butuhnya apa. Soal harga juga lebih murah dibanding harga frozen food di pasaran. Yang jualan frozen food atau jual sosis bakar atau goreng, tempura goreng bisa belanja di sini nih untuk dijual lagi.






Nggak hanya jual partai besar, ada juga beberapa jenis frozen food yang dijual eceran. Ditusuk-tusuk kayak sate gitu. Tapi tentu saja harganya lebih murah yang satu pak. Kalau untuk masak di tempat pun mending beli yang kemasan pak, karena lebih murah. Kalau nggak habis kan bisa dibawa pulang. Bahkan kemarin yang udah mateng juga kami bawa pulang karena lebih.

Setelah belanja, mau masak dan makan di tempat bisa. Dapur bebas digunakan beserta peralatannya tanpa ada biaya tambahan. Bisa masak di tempat, pakek alat-alatnya, GRATIS! Nggak cuman itu, di dapur udah disediakan berbagai macam saos dan bumbu-bumbu lainnya. Bebas digunakan semaunya. Benar-benar surga dunia. Maka nikmat Tuhan mana yang kau dustakan?

Syaratnya hanya satu, setelah menggunakan semua peralatan harus dibersihkan. Menu makanan milih sendiri, masak sendiri, makan sendiri, dan bersihkan sendiri. Jadilah customer yang mandiri. Moso bersihin alat makan sendiri kagak mau? Semua fasilitas udah digratisin lho!

Di dapur ada empat kompor. Untuk peralatan masaknya lengkap dan kekinian banget. Kayak kami kemarin kan bakar-bakar ala mukbang Korea gitu, jadi ada alat untuk bakar-bakaran alias grill gitu. Sebenarnya untuk bakar sosis ada alatnya sendiri, tapi kami hanya menggunakan satu panci grill saja. Ada wajan gorengan kekinian juga, dan panci kekinian juga. Itu lho yang bawahnya buat masak sayur dan atasnya buat ngukus.

Untuk piring penyajian dan sendok garpu juga ada lengkap. Untuk tempat saos ada sendiri, mangkuk dan berbagai jenis gelas dan cangkir juga ada. Feel like home dah pokoknya. Dan emang anggep aja rumah sendiri. Masak sendiri, makan sendiri, bersihkan sendiri. Tempat untuk mencuci peralatan pun ada dua dengan sabun cuci dan air yang melimpah ruah. Jadi nggak ada alasan untuk malas mencuci peralatan masak dan makan yang habis digunakan ya!



Ada kejadian lucu saat kami masak tom yum sekaligus mengukus bakpao karakter. Karena kuah tom yum-nya terlalu banyak, jadi waktu mendidih kuahnya naik dan mengenai bagian dasar kukusan. Akibatnya bakpao karakter kami ada rasa-rasa tom yum. Kekeke. Tapi tetep enak.

Untuk produk-produk frozen food-nya, sebenarnya saya nggak terlalu paham banget. Tapi setahu saya merk-merk yang dijual di Jago Frozen Food adalah kualitas menengah hingga premium yang udah banyak dijual di pasaran. Jadi tinggal pilih aja sukanya yang mana. Selain frozen food banyak produk lain juga seperti mayones dari ukuran kecil sampai gede.

Trus ada segala sesuatu buat bikin spageti, bumbu-bumbu kekinian seperti bumbu tom yum juga ada. Bubuk capcin kekinian pun ada. Cek harga ternyata sama seperti di agen tempat saya dulu belanja waktu masih jualan capcin.  Jadi yang jualan capcin atau rencana mau jualan capcin atau pengen buat dikonsumsi sendiri, bisa belanja di Jago Frozen Food. Murah! Sama kayak harga agen. Ada banyak produk susu, kopi, dan Pop Ice. Segala macam saos dan kecap juga ada.

Oya, untuk minum, di dapur Jago Frozen Food disediakan air putih gratis. Kalau mau minum Pop Ice juga bisa. Sama mbaknya bakalan disiapin es sama blender. Esnya gratis juga! Kami waktu itu minum susu coklat, Ultramilk, tapi minta es dikasih free. Sungguh dah surga dunia banget.

Yang paling utama adalah pelayanannya. Mbak-mbak yang jaga tempatnya ramah-ramah. Walau hari itu sibuk karena sepertinya kebarengan sama barang dateng, tapi kalau kami perlu bantuan pasti dibantu. Sebelum masak aja dibantu nyiapin, padahal bisa ambil sendiri di dapur karena semua udah tersedia. Jadi makin betah karena pelayanan yang ramah.

Waktu ditanya sama mbak-mbaknya gimana kesan belanja dan masak di Jago Frozen Food, over all saya puas banget. Ketika ditanya kurangnya apa, saya udah menyampaikan yaitu nggak adanya lap atau tisu. Hehehe.

Oya, buat temen-temen kalau mau masak ala-ala Korea gitu bawa sayur sendiri ya. Biar makin terasa nuansa Korea-nya. Kami kemarin nggak lupa, tapi Linda ke pasar kesiangan jadi nggak kebagian selada dan lalapan lainnya. Kekeke.

Saya lupa nanya apa ada toilet, tapi kata Linda ada toilet dan musala di lantai atas. Jadi Jago Frozen Food udah perfect ya! Pengunjung benar-benar dimanjakan dengan fasilitas yang super. Kalau mau bikin konten, video Youtube atau konten lainnya, bisa banget. Di dalam ruangan dibantu cahaya yang sangat memadai hingga nggak perlu khawatir video bakalan jelek. Bahkan Rara sampai berkomentar kalau dapurnya seperti dapur di MasterChef.

Setahu saya baru pertama ini nemu tempat dengan konsep belanja dan bisa masak serta makan di tempat. Di Tumpang baru pertama kali saya nemu tempat kayak gini. Kayaknya di Malang juga. CMIIW. Kalaupun di Malang ada pasti udah viral. Saya yakin bentar lagi Jago Frozen Food pun bakalan lebih viral lagi. Konsepnya unik, udah gitu gratis pula. Nggak ada tambahan biaya untuk masak dan makan di tempat. Kurang keren gimana coba?

Pesan dari Mbak yang jaga, kalau mau masak di tempat bisa kirim pesan via WhatsApp dulu. Biar dibantu nyiapin frozen food-nya. Biar masaknya cepet gitu. Karena kemarin kami lumayan lama menunggu makanannya mencair. Terutama untuk US beef-nya. Nomor WhatsApp ada di page Facebook. Bisa cek page Jago Froozen Food di Facebook. Huruf 'O' dobel ya teman-teman pada kata frozen!

Terima kasih Jago Frozen Food. Karena udah menyediakan tempat untuk kami masak-masak dan mukbang ala-ala drama Korea. Semoga makin jaya, makin sukses. Jago Frozen Food benar-benar surga frozen food yang tersembunyi di Jago, Tumpang.



Selamat berbelanja dan berwisata kuliner di Jago Frozen Food. Dijamin nggak nyesel. Yang ada malah ketagihan pengen balik lagi. Hehehe. Terima kasih yang udah baca. Mohon maaf jika ada salah kata. Semoga bermanfaat.

Untuk video belanja dan memasak di Jago Frozen Food bisa ditonton di sini

Untuk video mukbang di Jago Frozen Food bisa ditonton di sini



Tempurung kura-kura, 31 Oktober 2020.

- Kurayui -

You Might Also Like

0 komentar

Total Pageviews