Review Drama Alchemy of Souls: Light and Shadow (2022)

03:52

 Alchemy of Souls: Light and Shadow



Kembalinya para penyihir Daeho yang berperang melawan para pemindah jiwa


• Judul:
   - Romanisasi: Hwanhon: Bitgwa Geurimja
   - Hangul: 환혼: 빛과 그림자
• Sutradara: Park Joon Hwa, Bae Hyun Jin
• Penulis: Hong Jung Eun, Hong Mi Ran
• Network: tvN
• Episode: 10
• Runtime: ± 75 menit per episode
• Bahasa: Korea
• Negara: Korea Selatan
• Pemeran:
  - Lee Jae Wook : Jang Uk
  - Ko Yoon Jung: Jin Bu Yeon
  - Minhyun: Seo Yul
  - Yoo In Soo: Park Dang Gu
  - Arin: Jin Cho Yeon
  - Shin Seung Ho: Go Won

Tiga tahun berlalu setelah tragedi yang terjadi di Songrim. Jang Uk (Lee Jae Wook) yang berhasil hidup kembali karena kekuatan Batu Es menjalankan misi untuk memburu para pemindah jiwa. Suatu malam, ia mengejar pemindah jiwa yang menyusup ke Jinyowon. Usai menebas si pemindah jiwa, salah satu pintu rahasia di Jinyowon terbuka. Jang Uk bertemu dengan Jin Bu Yeon (Ko Yoon Jung) yang dikurung di balik pintu rahasia tersebut. Jin Bu Yeon meminta bantuan agar dikeluarkan dari ruangan itu pada Jang Uk. Berkat bantuan Jang Uk, Jin Bu Yeon bisa melarikan diri dan kemudian kembali bertemu Jang Uk di luar Jinyowon. Jin Bu Yeon meminta Jang Uk menikahinya agar ia bisa bebas dari Jinyowon untuk selamanya.


Akhirnya tayang juga bagian kedua dari drama fantasi Alchemy of Souls. Setelah bagian pertamanya tayang kemudian ada berita kalau bakalan ada bagian keduanya udah seneng banget. Terlebih disebutkan bahwa pemeran utama wanita adalah Ko Yoon Jung. Mulai deh nebak-nebak, apakah bakalan dikasih cerita Naksu sebelum melakukan ritual pemindah jiwa? Pas masih jadi pembunuh bayangan? Tapi kok katanya, Jang Uk, Seo Yul, dan Park Danggu tetep ada? Lha emang kenapa kalau ada? Kan emang mereka bagian dari cerita, jadi wajar kalau tetep ada.

Pas udah tayang, ternyata... bukan mengisahkan kehidupan Naksu pas masih jadi pembunuh bayangan, sebelum melakukan ritual pemindah jiwa pasca terluka karena gelut lawan Park Jin. Oya, sempet kepikiran juga, kira-kira ntar kalau perannya Ko Yoon Jung apa nggak bakal terbayang-bayang ama Jung So Min yang memerankan karakter Naksu di bagian pertama. Setelah nonton... oh ternyata!!!


Alchemy of Souls: Light and Shadow mengisahkan kehidupan para penyihir di Daeho, terutama di Songrim pasca tragedi yang disebabkan oleh Mu Deok (Jung So Min) yang kehilangan kendali. Pasca menusuk Jang Uk dengan pedangnya, Mu Deok yang hampir menjadi batu menjatuhkan dirinya ke danau tempat jasad para pemindah jiwa dibuang. Tiga tahun setelah kejadian itu, banyak hal yang berubah. Jang Uk (Lee Jae Wook) yang hidup kembali karena kekuatan Batu Es diberi tugas untuk memburu para pemindah jiwa. Jang Uk masih menyimpan luka batin akibat kematian Mu Deok dan karena adanya Batu Es dalam tubuhnya, ia ditakuti dan dijauhi. Akibat menggunakan kekuatan Batu Es dalam tubuhnya, Jang Uk juga selalu dibuat kedinginan karena dikerubungi arwah-arwah jahat yang tertarik pada Batu Es.


Suatu malam, Jang Uk mengejar pemindah jiwa hingga masuk ke Jinyowon. Usai menebas si pemindah jiwa, Jang Uk masuk ke ruang rahasia Jinyowon karena pintunya tiba-tiba terbuka. Di sana ia bertemu dengan Jin Bu Yeon (Ko Yoon Jung) yang dikurung di dalam ruang rahasia. Bu Yeon meminta bantuan Jang Uk untuk kabur dengan membuatkannya tangga di tembok. Walau awalnya menolak, Jang Uk pun membantu dan Bu Yeon berhasil kabur.


Dalam pelariannya, Bu Yeon kembali bertemu Jang Uk. Bu Yeon tiba-tiba mengajak Jang Uk menikah agar dia bisa bebas. Padahal waktu itu dia akan dinikahkan dengan salah satu anggota Keluarga Seo. Di malam pernikahan Bu Yeon, Jang Uk mencuri perahu yang membawa Bu Yeon dan sejak malam itu Bu Yeon menyebut Jang Uk sebagai suaminya.


Seperti yang saya tulis di atas, bagian kedua dari drama Alchemy of Souls bukan menceritakan side story Naksu saat doi dilatih hingga jadi pembunuh bayangan. Tapi merupakan lanjutan kisah setelah Naksu yang sebelumnya hidup sebagai Mu Deok bunuh diri. Di musim pertama kita udah dikasih tahu kan kalau Mu Deok tak lain adalah Jin Bu Yeon. Doi ditemukan seorang nenek di desa Sari dan kemudian diangkat jadi cucu dan diberi nama Mu Deok yang diperankan Jung So Min. Sedang Naksu diperankan Ko Yoon Jung. Trus, gimana ceritanya di bagian kedua kok sosok Naksu (Ko Yoon Jung) malah jadi Jin Bu Yeon?


Dalang dibalik perubahan wujud Jin Bu Yeon jadi menyerupai Naksu adalah Guru Lee (Lim Chul Soo). Guru Lee yang menolong raga Mu Deok yang hampir membatu dan demi melindungi keaslian tubuh Bu Yeon, maka jiwa Naksu yang kuat yang digunakan untuk mengembalikan tubuh Jin Bu Yeon. Sebagai gantinya, agar aman, maka fisik Jin Bu Yeon menyerupai Naksu.


Seperti yang disebutkan di artikel, para pemeran lain di bagian pertama tetap ada, hanya Jung So Min yang tidak ada di bagian kedua. Tapi Mu Deok nongol bentar-bentar kok. Jadi bisa mengobati rasa kangen walau dikiiit banget. Park Dang Gu (Yo In Soo) menjabat sebagai pemimpin Songrim, menggantikan Park Jin yang memilih pensiun dini. Tapi sayang kisah cintanya dengan Jin Cho Yeon (Arin) harus kandas akibat dari tragedi tiga tahun yang lalu yang membuat ayahnya tewas. Walau kandas, keduanya sama-sama gagal move on.


Pasca tragedi, Seo Yul (Minhyun) pulang ke kota asalnya. Namun, kemudian kembali ke Daeho bersama rombongan pamannya yang akan menikah diam-diam dengan Jin Bu Yeon. Oya, di bagian kedua, penampilan para pemeran berubah. Park Dang Gu udah nggak blonde lagi rambutnya, pun juga dengan Seo Yul. Seo Yul sebenernya penampilannya nggak jauh beda ama bagian pertama, sederhana tapi tampan. Hanya saja di bagian kedua ini Seo Yul lebih kurus dan pucat. Hal itu disebabkan adanya cacing darah yang dimasukkan So I ke dalam tubuh Seo Yul saat dia sekarat usai ditikam pemindah jiwa. Cacing darah itu menggerogoti energi Seo Yul dan membuatnya sekarat.


Selain penguasa empat musim, ada sang Putra Mahkota Go Won (Shin Seung Ho). Penampilan Seja nggak banyak berubah, tapi tingkahnya banyak bikin gemes sekaligus ketawa. Jujur di musim kedua ini jadi oleng ke Seja, padahal sebelumnya suka banget ke Seo Yul.


Kisah lama belum kelar. Benang merah yang menghubungkan takdir para karakter dalam cerita kembali membawa mereka untuk bertemu. Tentu saja untuk menyelesaikan kisah yang belum selesai.


Seperti musim pertama, ada selipan humor di beberapa adegan. Buat saya yang paling keinget adalah saat Seo Yul mau meluk Jang Uk. Candaannya garing, tapi tetep bikin gemes. Maklum Seo Yul emang tipikal orang serius, sekalinya becanda malah terkesan garing.


Yang kedua adalah momen di dalam Jinyowon saat Seja bantuin Bu Yeon dan Jang Uk. Seja kembali ketemu dengan Naksu yang berubah wujud jadi Bu Yeon dan kembali terkesima ama gadis itu. Lucunya, di musim kedua ini, Seja ngira Naksu adalah dukun. Momen di Jinyowon yang paling berkesan saat Seja minta digendong ama Jang Uk. Asli bikin ngakak.


Dibuat misuh-misuh karena ulah para orang tua yang egois. Puan Jin yang memaksa Bu Yeon nikah ama pria pilihannya demi meneruskan garis keturunan Keluarga Jin. Kesel banget ama keegoisan Puan Jin. Tapi dibikin mewek pas Puan Jin mempertaruhkan nyawanya buat melindungi Jinyowon dibantu sama Kim Do Ju. Kirain Puan Jin mempertahankan Jinyowon hanya karena gengsi sebagai salah satu keluarga penyihir terpandang di Daeho, ternyata tanggung jawabnya emang seberat itu demi melindungi artefak-artefak yang bisa bikin dunia kacau jika jatuh ke tangan orang yang salah.


Orang tua yang bikin misuh-misuh lagi adalah Raja dan Ratu yang tak lain bapak dan emaknya Seja. Asli mereka berdua bikin sebel. Bisa-bisanya memihak Jin Mu (Jo Jae Yun) hanya karena diiming-iming kekuatan. Raja pengen kuat makanya dukung Jin Mu, sedang Ratu pengen pindah dari tubuh dukun yang sebelumnya tukeran jiwa sama beliau. Nggak hanya sikap Raja dan Ratu yang bikin kesel, tapi juga anggota Pertemuan Umum yang pada dukung Jin Mu. Wong gendheng kabeh!


Kalau ditanya lebih seru mana, sama-sama seru. Tapi musim pertama lebih ramai dibicarakan dibanding musim kedua. Musim kedua berasa set set wes banget. Mungkin karena hanya 10 episode kali ya. Selain di prank ama hampir matinya Seo Yul, di prank juga ama kematian Park Jin, Kim Do Ju dan Puan Jin. Asli sampai nangis lho di bagian scene pengorbanan Park Jin, Kim Do Ju dan Puan Jin.





Munculnya beberapa karakter baru seperti pamannya Seo Yul, Seo Yoon O (Do Sang Woo) yang wataknya sama nyebelinnya kayak Ratu dan berakhir jadi wadah buat jiwa Jin Mu yang hampir metong. Juga munculnya karakter kura-kura yang menambah bumbu sedap dalam hubungan Seja - Bu Yeon - Jang Uk. Trus sosok Hwajo yang paling ditakuti dan akhirnya beneran bangkit.


Semua berakhir bahagia. Jujur untuk adegan laga saling adu kekuatan sihir masih kurang, sama kayak musim pertama. Tapi emang fokusnya kan ke romansanya. Plus banyak yang mumet karena jati diri Bu Yeon sebenernya siapa. Intinya itu tubuh Bu Yeon, jadi jiwanya Jin Seol Ran dan Naksu. Hehehe. Bu Yeon yang dikurung di ruang rahasia, bikin keinget ama Rapunzel.


Oya, di musim kedua ini Jang Uk kalau berperang pakek pedangnya Naksu. Park Jin juga punya hobi baru setelah pensiun dini. Hobi yang bikin ngelus dada. Hehehe. Banyak plot twist dalam cerita. Puas sama musim kedua. Oya, ulasan tiap episode bisa dibaca di thread ini.


Sekian ulasan dari saya. Mohon maaf jika ada salah kata. Terima kasih. Semoga bermanfaat. Selamat menonton.

Sumber poster: Hancinema.
Sumber informasi: AsianWiki

Tempurung kura-kura, 12 Januari 2023.
- Kurayui -

You Might Also Like

0 komentar

Total Pageviews