Tirakat Ndlamak atau Napak Bumi Dalam Kepercayaan Masyarakat Jawa
Esuk-esuk dijak Nyai nyusu bumi.
Ayo, monggo yang mau ikutan.
Mari kita mulai tirakat dlamak (napak bumi).
Niatkan bersahabat dengan bumi.
Usahakan tiap hari meski hanya beberapa menit saja.
Rahayu.
Isi story WhatsApp saya beberapa waktu yang lalu ketika diminta untuk mengajak sebanyak mungkin orang yang mau, secara sukarela untuk turut menjalankan tirakat napak bumi atau tirakat ndlamak.
Masyarakat Jawa masih lekat dengan tradisi yang memberi manfaat untuk kehidupan. Banyak sekali tradisi yang diwariskan leluhur, dijaga, dilestarikan dan dijalankan hingga kini oleh sebagian orang Jawa. Salah satu hal yang diwariskan secara turun temurun adalah tirakat.
Tirakat adalah suatu tindakan penguasaan dan pengendalian terhadap diri sendiri yang sengaja dilakukan dengan tujuan untuk lebih dekat pada Tuhan Yang Maha Esa. Arti sebenarnya dari tirakat adalah menahan hawa nafsu dengan jalan berpuasa atau melakukan pantangan. Tirakat pun bisa diartikan sebagai tindakan pengasingan diri. Ada banyak tirakat dalam masyarakat Jawa yang tujuan utamanya adalah untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.