7 Cara Mudah Mengatasi Perut Kembung Tanpa Obat

14:20

7 Cara Mudah Mengatasi Perut Kembung Tanpa Obat



Perut kembung bisa menyerang siapa saja. Kondisi ini akan sangat mengganggu aktivitas. Jangan buru-buru meminum obat, karena perut kembung bisa diatasi tanpa harus mengkonsumsi obat.

Perut kembung adalah saat saluran pencernaan berisi gas berlebihan hingga menimbulkan rasa tak nyaman. Kondisi ini dapat membuat perut membesar dengan rasa tak nyaman, bahkan nyeri.

Penyebab perut kembung sangat beragam. Selain karena faktor kebiasaan buruk seperti makan banyak dengan cara terlalu cepat, langsung rebahan atau berbaring setelah makan, mengkonsumsi makanan berlemak dan pedas, merokok, dan lain sebagainya. Perut kembung juga bisa disebabkan oleh penyakit contohnya maag dan masuk angin.

Berikut cara mengatasi perut kembung tanpa mengkonsumsi obat.


1. Kunyah makanan dengan pelan dan jangan makan terlalu banyak

Kurangi makan secara berlebih dan kunyah makanan dengan perlahan. Kunyah makanan hingga benar-benar hancur.


2. Hindari makanan dan minuman yang bisa memicu timbulnya gas dalam perut

Hindari makanan dan minuman yang menghasilkan gas berlebih seperti minuman bersoda dan kacang-kacangan.


3. Konsumsi probiotik

Probiotik sangat bagus untuk pencernaan. Mengkonsumsi probiotik dapat membantu mengatasi perut kembung.


4. Gunakan minyak kayu putih

Membalur perut dan telapak kaki dengan minyak kayu putih merupakan salah satu cara mudah untuk mengatasi perut kembung.


5. Aktif bergerak, lakukan jalan jinjit.

Terus aktif bergerak dapat membantu mengatasi perut kembung. Lalukan jalan jinjit secara berulang-ulang akan membantu untuk sendawa dan kentut. Sendawa dan kentut adalah cara tubuh mengurangi gas berlebih hingga perut kembung dapat teratasi.


6. Konsumsi jahe hangat

Seduh atau rebus jahe, campurkan madu dan minum pelan-pelan selagi hangat akan membantu tubuh mengurangi gas berlebih lewat kentut.


7. Kompres air hangat

Masukan air hangat dalam botol dan gunakan untuk mengkompres perut. Cara lain adalah dengan memasukan handuk pada air hangat dan memerasnya, lalu gunakan untuk mengompres perut.


Jika langkah-langkah tersebut di atas sudah diterapkan, namun perut kembung tak kunjung reda, segera hubungi dokter untuk mendapatkan pemeriksaan. Perut kembung bisa jadi berhubungan dengan kondisi medis lainnya.

You Might Also Like

2 komentar

Total Pageviews